PAM JAYA Melalui Yakesma Muliakan Yatim dengan Beasiswa Pendidikan

PAM Jaya telah memuliakan anak-anak yatim dan membahagiakan keluarga mereka dengan memberikan bantuan beasiswa kepada 10 anak yatim dari Jakarta Timur, Depok, dan Bekasi. Melalui program Kemuliaan Untuk Yatim – Beasiswa Yatim Mandiri, 10 anak yatim tersebut menerima hadiah berupa dana beasiswa pendidikan sebesar Rp 450.000,00 untuk masing-masing anak yatim.

Kegiatan penyaluran bantuan dilakukan secara bertahap dimulai pada hari Senin (18/10) hingga hari Selasa (26/10). Bantuan disampaikan langsung oleh relawan Yakesma kepada masing-masing anak yatim penerima manfaat dikediaman mereka.

Anak-anak yatim yang diantara mereka ada yang rumah tinggalnya masih mengontrak, hidup sederhana, dan penghasilan ibunya yang menjadi tulang punggung keluarga ternilai kecil dan masih belum menentu. Ada diantara ibu mereka yang menjadi guru ngaji, guru honorer, menjual kue-kue basah, bahkan masih ada yang belum menentu pekerjaan dan penghasilannya.

Hadiah dari PAM Jaya berupa bantuan dana beasiswa Pendidikan bagi anak-anak mereka telah membahagiakan dan meringankan beban sang ibu juga para anak-anak yatim itu sendiri.

Untaian syukur, senyum bahagia dibalut doa kebaikan disampaikan para penerima manfaat untuk PAM Jaya. Berharap kebaikan ini terus berlanjut dan bisa rutin diberikan.

 

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Tentang Kami
    Yayasan Kesejahteraan Madani (YAKESMA) didirikan pada 4 juli 2011, sebagai sebuah lembaga amil zakat yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat dan mereka yang telah berjasa dalam pengajaran pendidikan keterampilan pemberdayaan dan dakwah di masyarakat.
    Kontak Yakesma
    Jalan Teluk Jakarta No.9
    Komp. AL Rawa Bambu, Pasar Minggu,
    Jakarta Selatan 12520
    Telp: (021) 22 789 677 | WA. 0822 7333 3477
    Email: welcome@yakesma.org
    Sosial Media
    2023 - Yayasan Kesejahteraan Madani